Karanganyar, mediabhayangkara.id — Satlantas Polres Karanganyar terus mengedepankan pelayanan publik yang humanis dan berorientasi pada kenyamanan masyarakat melalui program Polantas Menyapa. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan memberikan pendampingan langsung kepada pemohon SIM di Satpas Polres Karanganyar.
Pada Kamis, 29 Januari 2026, personel Satlantas tidak hanya memberikan edukasi terkait mekanisme pelayanan SIM, tetapi juga menunjukkan kepedulian sosial dengan memberikan snack kepada pemohon SIM yang membawa anak saat mengurus administrasi.
Dalam kegiatan Polantas Menyapa tersebut, petugas memberikan penjelasan kepada masyarakat mengenai alur permohonan SIM, mulai dari tahapan pendaftaran, pemeriksaan kesehatan, ujian teori dan praktik, hingga proses pemotretan. Pemohon diimbau untuk mengikuti seluruh prosedur sesuai ketentuan serta memanfaatkan layanan secara mandiri tanpa perantara.
Selain pelayanan administrasi, kehadiran Polantas Menyapa juga menjadi sarana komunikasi langsung antara petugas dan masyarakat. Personel Satlantas tampak menyapa pemohon, berdialog secara santun, serta memastikan pemohon merasa nyaman selama menunggu proses pelayanan, khususnya bagi pemohon yang datang bersama anak-anak.
Kasat Lantas Polres Karanganyar, AKP Agusta Ryan Mulyanto, S.T.K., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Polantas Menyapa merupakan bentuk komitmen Satlantas dalam menghadirkan pelayanan SIM yang ramah, peduli, dan berintegritas.
“Melalui Polantas Menyapa, kami ingin memastikan pelayanan SIM berjalan dengan baik, tertib, dan humanis. Pemberian snack kepada pemohon yang membawa anak merupakan bentuk kepedulian kami agar masyarakat merasa lebih nyaman saat berada di Satpas,” ujarnya.
Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin merasakan kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta semakin percaya terhadap kualitas pelayanan SIM di Satlantas Polres Karanganyar. (Khnza Haryati)

Social Footer