Breaking News

Antisipasi Banjir, Kapolsek Bersama Camat Kedamean Pantau Kondisi di 2 Dusun di Desa Cermen


GRESIK - Intensitas hujan yang mulai meningkat dalam beberapa hari terakhir memerlukan kewaspadaan ekstra, terutama terkait dengan potensi banjir akibat luapan sungai Kalilamong, pada Kamis (27/2/2025).

Mengantisipasi hal tersebut, Kapolsek Kedamean IPTU Suhari, S.H., bersama Camat Kedamean Irwanto, S.T., M.T., serta anggota Polsek Kedamean, melakukan pemantauan di 2 Dusun sekitar daerah aliran sungai Kalilamong di wilayah Kecamatan Kedamean.

Banjir luapan yang melanda di wilayah Gresik Selatan yakni Balongpanggang, Benjeng, Cerme dan Driyorejo belum juga surut.

Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu, melalui Kapolsek Kedamean IPTU Suhari, pemantauan ini dilakukan di dua Dusun yakni Dsn. Kekbo dan Dusun Medeo Desa Cermen Kec. Kedamean yang sering kali terdampak Banjir.

“Intinya tujuan kegiatan ini adalah untuk mengecek langsung situasi dan kondisi di dua dusun tersebut, yang biasa intensitas hujan deras mengakibatkan sungai Kalilamong meluap akhirnya merendam rumah warga yang ada sebelah aliran sungai Kalilamong, tentunya untuk memastikan keamanan warga sekitar,” ujar IPTU Suhari, saat dikonfirmasi.

“Doa kami semoga wilayah Kecamatan Kedamean khususnya Desa Cermen tidak terdampak banjir. Namun demikian, tempat evakuasi telah kami siapkan untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan,” ucap Kapolsek.

Kapolsek Kedamean menambahkan, selain itu pihaknya juga memberikan imbauan kepada warga yang rumahnya di pinggir sungai untuk selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah ke sungai serta tetap waspada dengan curah hujan yang tinggi.

“Warga juga kita imbau untuk tidak membuang sampah sembarangan, serta tetap melestarikan alam guna mencegah banjir yang terjadi,” tandasnya.


(HR)

CV.Rohmah Kavlingan Depan UPT SD NEGERI 228 Jl.Raya Menganti No.419 Hp.0822-45275979

CV.Rohmah Kavlingan Depan UPT SD NEGERI 228 Jl.Raya Menganti No.419 Hp.0822-45275979

CV.ROHMAH KAVLING

CV.ROHMAH KAVLING

Iklan Disini

Type and hit Enter to search

Close