Kudus - Polres Kudus, Polda Jateng membagikan 250 paket sembako kepada masyarakat dalam kegiatan bakti sosial Polri Presisi bersama mahasiswa, aliansi BEM dan organisasi kepemudaan, Kamis (27/2).
Kegiatan yang berlangsung di loby polres setempat ini diadakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah.
Kegiatan bakti sosial Polri Presisi ini diharapkan meningkatkan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat Kudus.
Polres Kudus dalam kegiatan ini juga mengundang beberapa tokoh masyarakat dan organisasi di Kudus.
Kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting bersama Kapolri itu, di hadiri Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic, unsur Forkopimda Kabupaten Kudus serta perwakilan organisasi kepemudaan.
Kapolres Kudus, AKBP Ronni Bonic dalam sambutannya menyampaikan kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara Polri, mahasiswa, serta organisasi kepemudaan di Kabupaten Kudus.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, serta memperkuat sinergi antara Polri dan generasi muda dalam menjaga kebersamaan, terutama di bulan suci Ramadhan ini," jelas Kapolres.
(Khnza)
Social Footer